daun sirsak untuk darah tinggi

Daun Sirsak untuk Darah Tinggi

Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah keadaan dimana tekanan darah melebihi 130/80 mmHg. Penderita hipertensi akan merasakan mual, muntah, hingga sakit kepala apabila sudah muncul gejalanya. Untuk mengatasi hal tersebut dapat meminum jus atau air rebusan daun sirsak untuk darah tinggi. Sebelum datang ke rumah sakit, tentunya kita selalu mengandalkan bahan-bahan alami saat terkena penyakit.

Untuk itu perlu diketahui dengan jelas tentang bahan tersebut agar tidak terjadi kesalahan dalam mengkonsumsinya.

Penjelasan terkait daun sirsak dan hipertensi dapat dilihat berikut ini.

daun sirsak untuk darah tinggi

Manfaat Daun Sirsak untuk Darah Tinggi

Daun sirsak memang terkenal dengan obat herbal yang mempunyai sejuta manfaat.

Salah satunya adalah mengobati pasien hipertensi yang terus meningkat setiap tahunnya.

Meminum daun sirsak baik dalam bentuk rebusan, teh, ataupun jus sama-sama memberikan dampak signifikan untuk penyakit ini.

Penyakit hipertensi dapat dikenali dengan mengetahui beberapa gejalanya, yaitu muntah dan mual, mimisan, sakit kepala, gangguan penglihatan, nyeri dada, dan merasa lelah.

Apabila masih dalam tahap gejala ini, maka aman untuk diatasi dengan daun sirsak.

Akan tetapi, jika sudah timbul gejala lebih parah seperti detak jantung tidak beraturan, urine berdarah, dan susah napas, harus segera dibawa ke rumah sakit.

Mengatasi gejala awal hipertensi tentunya mampu menahan gejala lanjutan untuk timbul.

Cara paling cepat untuk mengkonsumsi daun sirsak adalah dalam bentuk teh yang dikenal dengan graviola teh.

Teh ini sudah banyak dijual di berbagai toko herbal seluruh Indonesia.

Sayangnya, teh daun sirsak mengandung kafein yang tidak baik jika dikonsumsi terus menerus.

Tapi jangan khawatir, karena daun sirsak ini juga bisa dijadikan jus dan dapat dibuat di rumah kita masing-masing.

Selain meredakan tekanan darah tinggi, daun sirsak juga mempunyai manfaat lainnya sebagai berikut.

1. Mengontrol Tekanan Darah

Tidak hanya menurunkan, daun sirsak mampu membuat tekanan darah menjadi stabil dan susah untuk naik kembali.

Dengan begitu, kontrol tekanan darah dapat diatur dengan baik dan terhindar dari risiko penyakit jantung, stroke, dan masalah kesehatan lainnya.

Kandungan kalium yang ada dalam daun sirsak berhasil mengurangi tegangan pembuluh darah yang disebabkan oleh kadar natrium berlebih.

Perlu diingat bahwa dalam meminum jus atau teh daun sirsak untuk darah tinggi tidak boleh dalam jumlah yang terlalu banyak.

2. Mengurangi Peradangan

Manfaat daun sirsak lainnya adalah mengurangi peradangan atau disebut sebagai anti inflamasi.

Daun sirsak terdiri dari banyak sekali antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas yang dapat memicu terjadinya kerusakan pada sel.

Sel-sel yang rusak akan menimbulkan peradangan dan tentunya sangat mengganggu kesehatan. Agar tubuh tetap sehat dan selalu terjaga, maka cukup dengan mengkonsumsi bahan alami seperti daun sirsak.

3. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Daya tahan tubuh berkaitan dengan sistem imun manusia.

Sistem imun akan bekerja dengan baik apabila dibantu dengan zat-zat alami yang ada dalam daun sirsak.

Zat tersebut mampu meningkatkan imun dan daya tahan tubuh sehingga tubuh jarang terkena penyakit.

Kandungan daun sirsak yang melakukan peran seperti ini adalah antioksidan.

Kemampuan antioksidan untuk menangkal radikal bebas membantu meningkatkan sistem imun dalam tubuh kita.

Apalagi dengan adanya vitamin C dalam daun sirsak, tubuh akan menjadi lebih kuat dan sehat.

Jadi selain daun sirsak untuk darah tinggi, ia juga sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Menjaga Kesehatan Pencernaan

Gangguan atau masalah pencernaan juga bisa diatasi dengan meminum olahan daun sirsak.

Sistem pencernaan akan lancar sehingga mudah untuk mencerna makanan.

Hal ini disebabkan oleh kandungan serat dalam daun tersebut.

Salah satu masalah pencernaan yang dapat diatasi melalui daun sirsak adalah sembelit.

Saat sembelit melanda, segeralah meminum olahan daun ini dan pencernaan akan lancar seperti semula.

4. Sebagai Obat Kanker

Kandungan lainnya yang ada dalam daun sirsak untuk darah tinggi adalah ampuh untuk membunuh dan menghentikan pertumbuhan sel kanker.

Kandungan tersebut adalah acetogenin yang terkenal sebagai zat kimia alami untuk membasmi kanker.

Aktivitas sitotoksiknya yang tinggi, membuat kanker sukar untuk tumbuh dan hilang akibat tidak bisa hidup dengan baik karena adanya acetogenin.

Artikel Terkait :

Cara Pengolahan Daun Sirsak untuk Darah Tinggi yang Benar

Agar terhindar dari masalah yang bisa timbul akibat kesalahan dalam mengolah bahan herbal, kita dapat mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

Pastikan setiap langkahnya dilakukan dengan baik dan benar untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

1. Pembuatan Teh Daun Sirsak Untuk Darah Tinggi

Membuat teh daun sirsak sangatlah mudah, mirip dengan cara membuat teh dengan rebusan daun salam cukup dengan menyiapkan daun segar dan air bersih sebanyak dua cangkir, kemudian ikuti caranya di bawah ini:

  • Untuk 1-2 cangkir teh gunakan daun sirsak sebanyak 2 sampai 3 lembar saja
  • Didihkan air bersih di dalam sebuah panci dan masukkan daun sirsak tadi
  • Kemudian tunggu daun dan air tersebut mendidih lebih kurang selama 10 menit
  • Teh daun sirsak siap untuk diminum bagi penderita hipertensi

2. Pembuatan Jus Daun Sirsak Untuk Darah Tinggi

Kemudian untuk membuat jus daun sirsak, kita dapat mengikuti petunjuk berikut ini:

  • Masukkan 3-4 lembar daun sirsak segar yang sudah dipotong kecil dan dicuci bersih ke dalam blender
  • Tambahkan ¼ gelas (500 cc) air hangat (berguna untuk membantu penghancuran daun selama diblender)
  • Tambahkan madu agar rasa sepat dapat berkurang

Apabila seluruh langkah tersebut sudah diterapkan, maka bagi kita yang akan mengkonsumsi daun sirsak akan terasa lebih mudah.

Rasa daun sirsak yang kurang enak pun akan terasa nikmat demi kesehatan jantung dan menurunkan tekanan darah.

Efek Samping Daun Sirsak Bagi Tubuh

Meskipun mempunyai sejuta manfaat bagi kesehatan terutama menurunkan darah tinggi, ternyata daun sirsak juga memberikan efek samping dalam tubuh.

Kandungan zat alami yang ada dalam daun sirsak terkadang menghasilkan interaksi dengan obat tertentu jika dikonsumsi bersama.

Akibat tersebut di antaranya adalah menurunkan efektivitas obat, meningkatkan efek samping obat, hingga berbahaya bagi kesehatan.

Sangat disarankan untuk tidak mengkonsumsi obat darah tinggi dan diabetes saat meminum olahan daun sirsak tersebut.

 

Penggunaan daun sirsak untuk darah tinggi terbukti efektif sebagai pereda hipertensi. Oleh karena itu, agar dampak hipertensi tidak terlalu jauh segera atasi dengan daun sirsak. Jangan lupa untuk memperhatikan cara pengolahan dan efek samping yang bisa saja timbul.

Pertanyaan Tentang Daun Sirsak Untuk Darah Tinggi

Ya, daun sirsak dikenal memiliki kandungan senyawa aktif yang dapat membantu mengendalikan tekanan darah tinggi. Selain itu, daun sirsak juga memiliki efek diuretik yang bisa membantu mengurangi volume cairan dalam tubuh, sehingga menurunkan tekanan darah.

Anda bisa membuat teh daun sirsak dengan merebus 6-10 lembar daun sirsak dalam 1 liter air sampai air berkurang menjadi sekitar setengahnya. Minum rebusan ini setidaknya 2 kali sehari.

Biasanya, konsumsi 1-2 cangkir teh daun sirsak per hari sudah cukup untuk membantu menurunkan tekanan darah. Namun, jumlah ini mungkin berbeda-beda untuk setiap individu, jadi sebaiknya konsultasikan dengan dokter Anda.

Mengonsumsi daun sirsak dalam jumlah wajar umumnya aman. Namun, jika dikonsumsi dalam jumlah berlebihan, bisa berpotensi menyebabkan masalah pencernaan atau bahkan neurotoksisitas. Selalu konsultasikan dengan dokter sebelum memulai pengobatan alami.

Meski daun sirsak dapat membantu menurunkan tekanan darah, ia tidak boleh dianggap sebagai pengganti obat yang telah diresepkan oleh dokter. Jangan menghentikan penggunaan obat tanpa berkonsultasi dengan dokter Anda terlebih dahulu.

Albatha Herbal Nusantara

Albatha Herbal Nusantara

Albatha Herbal Nusantara adalah perusahaan terkemuka di bidang herbal dan perawatan kulit/kecantikan berkualitas di Indonesia. Dengan komitmen tinggi terhadap inovasi dan kualitas produk, Albatha Herbal Nusantara menyediakan solusi alami yang efektif untuk kebutuhan perawatan tubuh dan kulit. Dengan portofolio produk yang luas, perusahaan ini menjadi pilihan utama bagi konsumen yang mengutamakan kesehatan dan kecantikan alami.