makanan penurun darah tinggi yang bisa anda konsumsi

Makanan Penurun Darah Tinggi

Penderita darah tinggi sangat disarankan untuk segera melakukan pengobatan atau perawatan medis tertentu. Selain melalui pengobatan medis, penderita hipertensi juga bisa mengkonsumsi berbagai jenis makanan penurun darah tinggi. Terdapat berbagai jenis makanan sehat bergizi dan kaya vitamin yang bisa membantu menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi. Cara pengelolaan makanan tersebut sangat mudah bahkan ada yang bisa dikonsumsi secara langsung.

Pentingnya Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan salah satu jenis penyakit yang tidak boleh diremehkan begitu saja.

Kondisi darah tinggi yang terus menerus dialami seseorang bisa bertambah parah jika tidak dilakukan penanganan atau upaya untuk menurunkannya.

Kenapa? Hal ini karena tekanan darah tinggi bisa memicu terjadinya berbagai komplikasi masalah kesehatan lainnya.

Misalnya, serangan jantung, gagal ginjal, kerusakan organ tubuh, stroke, dan berbagai masalah kesehatan lainnya.

Oleh karena itu, ada baiknya untuk rutin memeriksakan kondisi kesehatan tubuh untuk memantau tekanan darah.

Ketika didiagnosa mengalami hipertensi, maka penanganan lebih lanjut bisa segera dilakukan agar tidak bertambah parah.

Bagaimana cara menurunkan darah tinggi dengan cepat dan alami? Selain pengobatan melalui obat-obatan medis, kini memang sudah banyak cara atau upaya lainnya yang bisa dilakukan untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Misalnya, melakukan pola hidup sehat, mengkonsumsi makanan bergizi, rajin olahraga, pantang makanan berlemak tinggi dan gorengan, berhenti merokok, dan lain sebagainya.

Memang ada juga yang paling sering terjadi adalah faktor keturunan darah tinggi, hal ini tak bisa dihindari dan harus dijaga seumur hidup

Namun, ketika memilih pengobatan secara alami, maka sebaiknya lakukan secara konsisten agar terlihat hasilnya dan tekanan darah kembali normal.

Daftar Makanan Penurun Darah Tinggi

Mengatur pola makan sehat memang bisa membantu menurunkan tekanan darah tinggi bagi penderitanya.

Tidak usah bingung memilih makanan untuk dikonsumsi karena terdapat beberapa jenis makanan yang sudah direkomendasikan.

Apa saja makanan yang sebaiknya dikonsumsi agar tekanan darah tinggi segera turun? Jika belum tahu, maka berikut ini beberapa pilihan jenis makanan penurun darah tinggi untuk penderita hipertensi, yaitu:

1. Semangka

buah semangka baik untuk penderita darah tinggi dan penderita kolesterol tinggi

Penderita hipertensi memang disarankan untuk mengatur pola makan termasuk dengan cara mengkonsumsi berbagai buah-buahan.

Salah satu jenis buah yang paling direkomendasikan untuk dikonsumsi secara rutin adalah semangka.

Semangka mengandung asam amino sitrulin yang dipercaya dan sudah diteliti memang dapat membantu mengelola tekanan darah.

Artinya, penderita hipertensi dapat mengkonsumsi semangka sebagai salah satu upaya menurunkan tekanan darah.

2. Buah Berry

buah berries sangat baik untuk menurunkan darah tinggi, merupakan makanan penurun darah tinggi

Selain semangka, buah beri juga sangat bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi dalam tubuh.

Buah beri yang dimaksud dapat berupa stroberi, bluberi, raspberi, dan lain sebagainya.

Buah beri memang dikenal kaya akan kandungan senyawa flavonoid.

Senyawa inilah yang berperan besar dalam membantu tubuh mengurangi tekanan darah secara efektif.

3. Jeruk atau Buah Sitrun

Buah penurun darah tinggi lainnya yang baik untuk dikonsumsi adalah buah sitrun, seperti jeruk, lemon, jeruk bali, dan lainnya.

Kandungan di dalam buah citrus memang dipercaya bisa menurunkan tekanan darah jika dikonsumsi secara rutin.

Memangnya, apa saja kandungan dalam buah citrus atau sitrum? Jenis buah-buahan yang satu ini kaya akan kandungan senyawa mineral, vitamin, dan senyawa bioaktif.

4. Buah Kiwi

buah kiwi baik untuk kesehatan dan banyak vitamin, merupakan makanan penurun darah tinggi

Kiwi termasuk jeni buah-buahan yang baik dikonsumsi secara rutin oleh penderita hipertensi.

Buah kiwi dapat diolah menjadi jus atau hanya sekedar dipotong-potong dan dimakan secara langsung untuk mendapatkan manfaatnya.

Sebaiknya, buah kiwi dimakan setiap hari selama delapan minggu.

Penderita hipertensi dapat memakan tiga buah kiwi setiap harinya agar lebih efektif membantu menurunkan tekanan darah.

5. Buah Bit

Tidak ada salahnya juga untuk mencoba mengkonsumsi buah bit dengan cara dijus.

Jus penurun darah tinggi yang satu ini mengandung nitrat yang bisa diubah menjadi nitrit oksida dalam tubuh, sehingga bisa memperlebar pembuluh darah.

Berdasarkan penelitian yang terdapat dalam jurnal American Heart Association Hypertension, jus buah bit sebaiknya diminum sebanyak 8 ons secara rutin.

Jurnal tersebut juga menyebutkan bahkan mengkonsumsi jus buah bit setidaknya bisa menurunkan tekanan darah sebesar 10 mmHg.

6. Wortel

wortel mengandung vitamin A baik untuk mata dan kesehatan

Penderita hipertensi ada baiknya untuk mengkonsumsi wortel.

Kandungan senyawa fenolik pada wortel dipercaya dapat membantu membuat pembuluh darah tidak tegang atau kaku.

Selain itu, kandungan tersebut juga bermanfaat untuk mengurangi peradangan.
Wortel dapat dikonsumsi secara langsung, dibuat jus, atau dicampur ke dalam berbagai jenis masakan.

7. Bayam

Jenis sayuran hijau untuk penderita tensi tinggi adalah bayam.

Sayuran hijau seperti bayam memang memiliki beragam kandungan bermanfaat, seperti kalsium, kalium, magnesium, serat, antioksidan, hingga potassium.

Beragam kandungan tersebutlah yang membuat bayam sangat baik dikonsumsi oleh penderita darah tinggi.

Selain itu, beragam kandungan kaya manfaat dalam bayam juga mampu mendukung kesehatan sebagai makanan penurun darah tinggi dan fungsi dari pembuluh darah dalam darah.

8. Brokoli

brokoli bermanfaat sebagai sayuran penurun kolesterol yang sangat baik

Selain buah-buahan, contoh makanan penurun darah tinggi lainnya adalah brokoli yang termasuk sayuran kaya manfaat.

Hal ini karena sayuran ini mengandung mineral, kalsium, kalium, magnesium, dan berbagai kandungan bermanfaat lainnya.

Brokoli memang merupakan salah satu sayir hijau yang dikenal dapat membantu mengurangi kerusakan pada arteri, seperti penyakit stroke, jantung, dan lainnya.

9. Biji Rami

Terdapat pula jenis biji-bijian yang baik dikonsumsi oleh penderita hipertensi.

Salah satunya adalah biji rami yang kaya akan manfaat.

Biji rami memang dikenal memiliki kandungan berupa lemak omega-3 yang baik untuk mengontrol tekanan darah.

Kandungan dalam biji rami memang sangat baik untuk menstabilkan tekanan darah.

Misalnya, peptida, lignan, serat, asam alfa linolenat, dan lain sebagainya.

Selain itu, biji rami yang dikonsumsi secara rutin juga memberikan berbagai manfaat lainnya untuk tubuh.

10. Kentang

kentang adalah sayur penurun kolesterol yang mengandung karbohidrat kompleks

Kentang memang dikenal sebagai bahan makanan yang mengandung karbohidrat.

Selain itu, ternyata kentang juga sangat baik dikonsumsi oleh penderita hipertensi.

Hal tersebut karena di dalamnya mengandung kalium, magnesium, serta serat yang tinggi.
Aneka kandungan di dalam kentang tersebut memang sangat baik dikonsumsi penderita hipertensi agar tekanan darahnya kembali normal.

11. Yogurt

Cara alami menurunkan tekanan darah tinggi lainnya adalah mengkonsumsi yogurt.

Yogurt merupakan olahan susu yang disukai banyak orang ternyata tidak hanya memiliki manfaat untuk pencernaan.

Penderita hipertensi bisa mengkonsumsinya sebagai salah satu alternatif untuk mengurangi tekanan darah tinggi.

Selain yogurt, penderita hipertensi juga bisa mengkonsumsi susu rendah lemak yang bisa membantu menurunkan tekanan darah.

12. Putih Telur

Telur sangat mudah ditemukan dan bisa diolah menjadi berbagai jenis masakan.

Selain itu, kandungan di dalam telur juga sangat banyak dan memberikan kesehatan bagi tubuh ketika tidak dikonsumsi secara berlebihan.

Bagian putih telur ternyata dipercaya juga sangat bermanfaat untuk membantu menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi.

Sudah banyak penelitian yang membahas tentang fakta tersebut termasuk sebuah penelitian dalam American Chemical Society.

Meskipun demikian, masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui manfaat telur terhadap upaya alami menurunkan tekanan darah dalam tubuh,

13. Kacang Pistachio

Penelitian tentang pengaruh kacang pistachio terhadap kondisi tekanan darah seseorang pernah dipublikasikan dalam US National Library of Medicine.

Di dalam penelitian tersebut disebutkan bahwa kacang pistachio dapat dikonsumsi sebagai makanan penurun darah tinggi.

Sebaiknya, jenis kacang-kacangan yang satu ini dimakan satu porsi dalam satu hari secara rutin.

Kacang pistachio memang memiliki kandungan yang baik untuk tubuh, seperti serat, protein, hingga antioksidan.

Selain itu, kacang pistachio juga memiliki manfaat lainnya, misalnya untuk menurunkan kolesterol di dalam tubuh.

Secara tidak langsung, manfaat tersebut juga bisa membantu penderita hipertensi menurunkan tekanan darah dalam tubuhnya.

Kacang pistachio dapat dikonsumsi secara langsung sebagai camilan.

Selain itu, tidak ada salahnya juga untuk mengkonsumsi kacang ini sebagai campuran dari salad.

14. Oatmeal

lentil dan sayuran untuk membantu menurunkan diabetes dan kolesterol

Oatmeal merupakan jenis makanan yang kaya akan serat karena berasal dari berbagai jenis biji-bijian.

Jenis makanan yang satu ini memiliki berbagai manfaat, termasuk dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

Serat yang ada dalam kandungan oatmeal juga berperan dalam mempertahankan berat badan ideal, mengurangi risiko hipertensi, bahkan mencegah obesitas.

Oatmeal dapat dikonsumsi ketika sarapan maupun di waktu lainnya.

Coba kombinasikan oatmeal dengan aneka buah-buahan dan tambahkan yogurt agar terasa lebih nikmat ketika dikonsumsi.

15. Cokelat Hitam

Coklat hitam bisa menjadi salah satu alternatif pilihan makanan yang baik dikonsumsi oleh para penderita hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Fakta tersebut bahkan pernah tercantum dalam jurnal BMC Medicine yang terbit di tahun 2010.

Cokelat hitam memang memiliki beragam kandungan yang cukup efektif sebagai makanan penurun darah tinggi.

Misalnya, antioksidan dan flavonoid.

Flavonoid memang bisa membantu pembentukan oksida nitrat yang bisa melancarkan aliran darah bahkan melebarkan pembuluh darah.

Jika ingin mengkonsumsi coklat hitam untuk menurunkan tekanan darah, maka sebaiknya pilih cokelat yang memiliki kandungan kakao hingga 70%.

Kandungan kakao yang semakin tinggi dalam coklat hitam akan semakin baik dikonsumsi oleh penderita hipertensi.

16. Ikan air tawar

Makanan penurun darah tinggi lainnya dapat berupa berbagai jenis ikan.

Ikan yang dipilih sebaiknya mengandung asam lemak omega-3 misalnya ikan salmon.

Kandungan ini memang sangat efektif membantu menurunkan tekanan darah.

Contoh jenis ikan yang bisa dipilih untuk dikonsumsi penderita hipertensi adalah ikan salmon.

Sebaiknya mengkonsumsi ikan dengan kandungan asam lemak omega-3 setidaknya dua kali dalam satu minggu.

Porsi tersebut disarankan langsung oleh American Heart Association.

Ikan memang dapat dikonsumsi setelah diolah menjadi berbagai jenis masakan.

Namun, sebaiknya penderita hipertensi mengurangi campuran garam ketika memasak ikan agar khasiatnya tetap terasa untuk menurunkan tensi tinggi.

Makanan yang Harus Dihindari Penderita Tekanan Darah Tinggi

Selain menerapkan pola makan sehat dengan mengkonsumsi berbagai makanan penurun darah tinggi, penderita hipertensi juga memiliki pantangan.

Aplagi jika gejala seperti sakit kepala, pusing dan jantung berdebar mulai muncul.

Pantangan yang dimaksud adalah tidak boleh mengkonsumsi beberapa makanan tertentu yang bisa membuat tekanan darah naik.

Apa saja contohnya? Penderita hipertensi tidak boleh makan-makanan mengandung lemak tinggi terutama lemak jenuh.

Sebaiknya, hindari juga makanan yang mengandung garam tinggi karena dapat menyerap air sehingga tekanan darah naik.

Contoh makanan yang sebaiknya dihindari adalah makanan cepat saji, junk food, dan berbagai makanan tidak sehat atau tidak mengandung gizi.

Hindari juga meminum minuman tinggi kafein hingga minuman mengandung alkohol agar tekanan darah tidak semakin naik.

 

Makanan penurun darah tinggi memang sangat beragam, mulai dari buah-buahan hingga ikan laut. Penderita hipertensi sebaiknya rutin mengkonsumsi makanan-makanan tersebut agar kondisi tekanan darah cepat turun dan membaik.

Pertanyaan Tentang Makanan Penurun Darah Tinggi

Makanan penurun darah tinggi biasanya kaya akan serat, rendah garam dan lemak jenuh. Ini termasuk buah-buahan, sayuran, biji-bijian, kacang-kacangan, dan makanan laut yang kaya omega-3 seperti salmon dan sarden.

Ya, pisang merupakan sumber yang baik dari kalium, yang dapat membantu menyeimbangkan efek natrium dan membantu kontrol tekanan darah. Pisang juga mengandung serat, yang dapat membantu menurunkan tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung.

Jeruk, seperti buah sitrus lainnya, kaya akan vitamin C dan serat. Kedua nutrisi ini dapat membantu menurunkan tekanan darah. Jeruk juga mengandung hesperidin, senyawa yang telah ditunjukkan dalam penelitian untuk memiliki efek penurun tekanan darah.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa bawang putih dapat membantu menurunkan tekanan darah, khususnya pada orang dengan tekanan darah tinggi. Bawang putih mengandung allicin, yang bisa membantu memperluas pembuluh darah dan mengurangi tekanan darah.

Mengatur pola makan untuk menurunkan darah tinggi melibatkan perubahan gaya hidup, seperti mengonsumsi makanan sehat yang kaya akan serat, buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian utuh. Hindari makanan tinggi garam dan lemak jenuh. Aktivitas fisik juga penting untuk menjaga tekanan darah tetap normal. Selalu konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi sebelum membuat perubahan besar pada pola makan Anda.

Albatha Herbal Nusantara

Albatha Herbal Nusantara

Albatha Herbal Nusantara adalah perusahaan terkemuka di bidang herbal dan perawatan kulit/kecantikan berkualitas di Indonesia. Dengan komitmen tinggi terhadap inovasi dan kualitas produk, Albatha Herbal Nusantara menyediakan solusi alami yang efektif untuk kebutuhan perawatan tubuh dan kulit. Dengan portofolio produk yang luas, perusahaan ini menjadi pilihan utama bagi konsumen yang mengutamakan kesehatan dan kecantikan alami.